Phone: 0341-578182HP. 62816553755 Email: [email protected]

Bersinergi Dengan SMA LAB UM Malang, Masterprima Memberikan Pelatihan UTBK SBMPTN Bagi Para Guru

23 September 2020 12:22


Selama hampir 11 tahun berdiri, Masterprima tak hanya sebagai bimbingan belajar yang fokus pada bimbingan siswa namun juga menjalin kerja sama dengan banyak sekolah di sekitar Malang raya. Sekolah sekolah tersebut telah mempercayakan Masterprima dalam menyelenggarakan tryout, olimpiade, sampai pelatihan guru. Kali ini tim Masterprima mampir ke SMA Laboratorium Universitas Negeri Malang. Sekolah ini memang memiliki hubungan yang erat dengan Masterprima karena telah menjalin kerja sama selama bertahun-tahun. 

Awal mula isu yang muncul adalah ditiadakannya ujian nasional. Di sisi lain sekolah ini menjadi fasilitator para siswa agar bisa bersaing secara nasional maupun global. Oleh karena itu akhirnya diputuskan sekolah mengadakan kelas khusus UTBK SBMPTN untuk membekali para siswa menghadapi persaingan masuk ke perguruan tinggi negeri impiannya. Tentu saja materi yang dipelajari di sekolah sangat berbeda dengan materi yang diujikan di UTBK SBMPTN, oleh karena itu muncul kekhawatiran dan ketakutan dari para guru yang mendapat tugas mengajar kelas khusus ini.

Tim Masterprima hadir memberikan solusi berupa seminar yang membahas sistem UTBK SBMPTN lalu dilanjut sesi paralel yang diisi para tentor pilihan. Pada sesi pertama general manager Masterprima, Bapak Biggie Noviandi, memberikan gambaran sistem UTBK SBMPTN lengkap dengan tahapan yang harus dilalui dan sistem penilaian yang diterapkan.

Tentor Masterprima tak hanya membagikan contoh soal dan materi yang biasa muncul di tes UTBK SBMPTN, namun juga trik cepat dan cara mengajar setiap materi. Harapannya para guru menjadi lebih siap dan tak lagi khawatir apalagi takut untuk mengajarkan materi UTBK SBMPTN. Para guru juga diberikan penjelasan mengenai jenis jenis soal yang perlu diajarkan di kelas. Saat acara berlangsung, para guru berbagi cerita langsung dengan tentor mengenai kesulitan kesulitan yang biasa dihadapi di kelas.

Untuk dokumentasi lengkap silakan klik: Dokumentasi_SMALAB_Lengkap

Antusias para guru sangat baik, membuat tim Masterprima pun merasa sangat senang. Kami berharap kerja sama ini tak hanya terjalin dengan SMA Lab UM Malang namun juga sekolah-sekolah lain di Malang raya. Agar semua siswa mendapatkan bekal yang maksimal dan siap menghadapi persaingan skala nasional maupun internasional. Untuk informasi kerja sama langsung hubungi direktur LBB Masterprima (Bapak Hasyim) Kontak_Direktur_Masterprima

Salam Juara!